Sobat Zeropromosi, Katahuilah Beberapa pasangan memulai hubungan mereka dengan keinginan untuk saling mengkritik dan mengecilkan. Umumnya, kritikan timbul sebagai kombinasi dari rasa frustasi dan komunikasi yang buruk.
Seringkali seseorang tidak memiliki kemampuan komunikasi yang efektif ketika mereka menikah, dan ketika rasa frustasi atau perbedaan muncul mereka mengungkapkannya dengan suatu cara yang tampak seperti kritikan. Ketika hal ini terjadi orang lain biasanya menanggapi dengan membela juga dengan kritikan yang mereka miliki.Perdebatan dapat memburuk sampai suami dan istri saling melemparkan kata-kata hinaan. Dalam skenario yang lain, salah satu pasangan akan dengan pasif menerima kritikan dan rela menjadi korban, situasi yang seringkali menuntun pada perundungan. Semua pola ini adalah hasil dari gaya komunikasi yang buruk. Pasangan saling salah paham dan menciptakan lingkaran kritikan dan perilaku yang membela diri.
Pasangan Anda cenderung tidak benar-benar ingin atau bermaksud untuk mengkritik, namun dia tidak tahu bagaimana berkomunikasi dengan cara yang sehat. Sangat mungkin untuk membawa kasih dan pemahaman ke dalam pernikahan, namun kedua pasangan harus belajar mengubah cara mereka berkomunikasi.
1. Jangan kembali ke kebiasaan lama
Dalam usaha untuk meningkatkan komunikasi dan mengakhiri lingkaran kritikan, adalah sangat membantu untuk berhati-hati dalam cara Anda berkomunikasi yang mungkin menimbulkan masalah. Sebagai contoh, jika Anda berniat untuk membesar-besar suatu hal untuk menunjukkan maksud Anda, cobalah untuk tetap berfokus pada fakta dalam pembahasan Anda. Kebiasaan komunikasi macam ini sering kali sulit untuk diubah dan memperburuk masalah.2. Jangan menanggapi kritik sebagai hal yang pribadi
Meskipun kritik pribadi dari pasangan Anda dapat menyakitkan, menanggapinya dengan kritik juga hanya akan memperburuk suasana.Cobalah untuk bersabar dan mengampuni ketika Anda merasa bahwa Anda telah dikritik secara tidak adil. Cobalah untuk mengingat bahwa pasangan Anda mungkin tidak sadar betapa keras dan tidak pantasnya komentarnya terdengar. Daripada melawan balik, jelaskan kepada pasangan Anda perasaan Anda terhadap komentar yang dia berikan. Ini adalah cara yang baik untuk mengurangi timbulnya situasi yang lebih buruk.
3. Jangan biarkan diri Anda menjadi korban
Tidaklah bijaksana untuk membalas dengan kritik Anda sendiri, namun sama tidak bijaksananya untuk dengan pasif terus-menerus menerima kritik.Dengan membiarkan pasangan Anda untuk merendahkan Anda, Anda membangun pondasi yang kuat di mana pasangan Anda akan menjadi yang dominan. Jika pola ini terjadi itu dapat dengan mudah menuntun pada perundungan yang lebih buruk. Ketika pasangan Anda mengkritik Anda mengenai sesuatu, daripada menerimanya begitu saja, bahaslah masalahnya dengan tenang dan coba temukan cara yang Anda berdua dapat mengatasi masalahnya.
4. Jangan mendiamkan pasangan Anda
Meskipun sulit untuk mendengar kritikan, mengabaikan atau meninggalkan pasangan Anda akan memperburuk masalah.Pasangan Anda cenderung memiliki rasa frustasi dan pengabaian Anda akan masalah hanya akan meningkatkan rasa frutasi pasangan Anda dan menuntun pada lebih banyak kritik. Alih-alih, dengarkan yang pasangan Anda katakan dan cobalah untuk melihat dari sudut pandangnya. Ajukan pertanyaan untuk mengklarifikasi pemahaman Anda akan masalahnya. Tawarkan ide seperti bagaimanan Anda bisa lakukan dengan berbeda dan dengarkan dengan pikiran yang terbuka untuk saran.
5. Jangan langsung memulai argumen
Kadang-kadang, adalah bijak untuk menunda pembahasan jika emosi sedang tinggi dan Anda merasa bahwa mungkin keadaan akan menjadi kacau.Bagaimanapun juga, ini tidak berarti Anda harus melupakan masalahnya. Sampai argumen diselesaikan, itu akan terus berlanjut merusak pikiran Anda berdua. Jika Anda merasa yang terbaik adalah mengakhiri masalah sementara, tentukan waktu dan tempat yang spesifik untuk memulai dialog ketika Anda berdua memiliki kesempatan untuk menenangkan diri.
Yang perlu Anda ingat : kritikan pada dasarnya bisa menjadikan Anda lebih baik tergantung dari bagaimana Anda menyikapinya.
Sumber : https://keluarga.comLynn Scoresby
» Thanks for reading Jangan Lakukan ini Kepada Pasangan yang Suka Mengkritik
0 Response to "Jangan Lakukan ini Kepada Pasangan yang Suka Mengkritik"
Posting Komentar
Komentar anda sangat membantu dan kami akan merespon secepatnya