Silahkan Bandingkan Harga Kami dengan yang lain! logo WhatsApp 0877 8185 7176 logo WhatsApp 0877 8186 7176

Tips Mudah Agar Resolusi Tahun Baru Bisa Tercapai

Hai sobat Zeropromosi ! Sebentar lagi tahun akan berganti dan biasanya moment pergantian tahun dan tahun baru akan dimanfaatkan oleh banyak orang untuk membuat resolusi dan memperbaikin agar menjadi lebih baik lagi di tahun yang akan datang. Alih-alih menyusun dan membuat resolusi tahun baru, akan lebih baik jika kamu mengetahui bagaimana caranya agar kamu bisa mencapai semua target atau resolusi yang kamu buat untuk tahun yang baru. Karena tak jarang orang yang gagal atau tidak bisa mencapai dan mewujudkan resolusi yang telah ia buat karena beberapa hal, dan kamu harus menghindarinya agar resolusi kamu bisa tercapai.

Tips Mudah Agar Resolusi Tahun Baru Bisa Tercapai

Nah, supaya resolusi yang kamu buat bisa tercapai dan tidak hanya menjadi sebuah wacana saja, kali ini zeropromosi akan memberikan beberapa tips mudah yang bisa kamu coba agar resolusi tahun baru kamu bisa tercapai. Yuk baca dan simak tipsnya sampai habis !

Buat Resolusi Dari Jauh Hari Sebelum Malam Tahun Baru

Buat Resolusi Dari Jauh Hari Sebelum Malam Tahun Baru merupakan salah satu tips mudah agar resolusi mu bisa tercapai

Hai sobat ! Suasana dan persiapan akhir tahun sudah mulai terasa dan ini saatnya untuk kamu menyiapkan resolusi mu untuk tahun baru yang akan datang. Saat ingin membuat resolusi dan memperbaiki diri, usahakan jangan dadakan seperti menunggu hari malam tahun baru tiba. Kamu harus mulai memikirkannya dari jauh hari sebelum tahun baru agar kamu bisa merefleksikan atau lebih tau apa yang memang harus kamu lakukan agar dirimu bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Dengan waktu yang masih lumayan banyak juga akan membuat kamu tidak terburuburu membuat keputusan yang justru bisa saja merugikan kamu. Nah biasanya mereka selalu menuangkan resolusinya ke dalam suatu buku atau block note loh sobat. Kalian bisa gunakan Memo Promosi Recycle Note Series YS-MO Ukuran Besar dengan tampilannya yang ringkas memo ini sangat bast seller loh sobat karna memo ini sangat ramah lingkungan loh.

Buatlah dan Fokus Dengan Sebuah Resolusi

Buatlah dan Fokus Dengan Sebuah Resolusi merupakan salah satu tips mudah agar resolusi mu bisa tercapai

Saat membuat dan menentukan resolusi di tahun baru, kamu tentu akan memikirkannya dengan sangat baik dan kamu pasti akan mengintrospeksi diri kamu mana yang harus diperbaiki. Agar resolusi mu bisa tercapai, akan lebih baik jika kamu fokus dengan salah satu resolusi yang memang menurut kamu itu sangat penting dan harus di lakukan. Kamu bisa membuat satu resolusi terlebih dahulu lalu fokuslah dengan resolusi tersebut, dengan satu resolusi yang kamu buat aka nada kemungkinan yang lebih besar bahwa kamu pasti bisa mencapai resolusi tersebut. Tidak apa jika semua dilakukan perlahan dan step by step, karena semua hal baik memang ada proses nya dan kamu harus mau melewatinya dengan sabar.

Buat Resolusi Dengan Lebih Spesifik dan Bersifat Realistis

Buat Resolusi Dengan Lebih Spesifik dan Bersifat Realistis merupakan salah satu tips mudah agar resolusi mu bisa tercapai

Hal yang perlu kamu perhatikan saat ingin mencapai resolusi yang kamu buat adalah kamu harus membuat resolusi dengan lebih spesifik dan bersifat lebih realistis. Ini menjadi hal yang ssangat penting karena jika resolusi mu tidak spesifik dan kurang realistis maka kamu pasti akan malas untuk melakukan step nya. Jadi usahakan buatlah sebuah resolusi yang lebih spesifik dan realistis seperti misalnya ganti resolusi ‘aku akan sering olahraga dan menjaga pola makan agar tubuh lebih sehat’ menjadi ‘Aku akan berolahraga minimal 25 menit setiap hari dan tidak mengkonsumsi makanan hewani dan dairy’. Dengan resolusi yang lebih spesifik dan realistis tentu akan lebih teratur dan mudah untuk di capai bukan.

Buat Step Untuk Mencapainya

Buat Step Untuk Mencapainya merupakan salah satu tips mudah agar resolusi mu bisa tercapai

Saat kita memiliki sebuah rencana yang cukup besar seperti membuat perubahan pada diri sendiri, tentu kamu harus tau apa saja yang harus kamu lakukan. Jadi, agar kamu lebih mudah mencapainya kamu bisa berpikir lebih luas dengan memikirkan step atau langkah apa saja yang harus kamu lakukan agar bisa mencapainya. Buat step nya dan focus lah dengan setiap step yang harus kamu lakukan dan lakukan secara konsisten dengan target atau batasan waktu yang kamu buat. Usahakan buatlah resolusi berserta langkah-langkah nya sesuai dengan kemampuan kamu ya sobat, jangan memaksakan diri.

Awali Dengan Langkah Kecil Namun Nyata

Awali Dengan Langkah Kecil Namun Nyata merupakan salah satu tips mudah agar resolusi mu bisa tercapai

Tentunya saat kamu memiliki sebuah resolusinya, kamu harus melaksanakannya agar tidak menjadi sebuah wacana semata. Kamu tidak perlu langsung melakukan sebuah hal besar diluar kemampuan kamu untuk mencapainya karena itu akan membuat mu jadi bosan dan stop di tengah jalan atau bahkan hanya di minggu pertama saja dan akhirnya resolusi yang kamu buat akan gagal. Akan jauh lebih baik jika kamu memulai nya dengan langkah kecil yang nyata, sehingga resolusi yang kamu buat juga akan terasa lebih mudah untuk dicapai. Tidak apa semua dilakukan sedikit demi sedikit, karena itu juga baik untuk mu dan akan memudahkan kamu.

Kamu Butuh Penyemangat

Kamu Butuh Penyemangat merupakan salah satu tips mudah agar resolusi mu bisa tercapai

Yang namanya manusia pasti akan merasakan yang namanya lelah dan jenuh, begitu pun saat kamu merasa belum bisa mencapai resolusi yang kamu buat. Tapi kamu jangan khawatir apalagi berhenti di tengah jalan karena merasa sudah tidak bisa dan gagal, padahal kamu hanya perlu penyemangat dan dukungan atas usaha yang sedang kamu lakukan. Dukungan dan semangat dari orang terdekat seperti keluarga, sahabat atau kekasih sangat kamu perlukan, jadi tidak ada salahnya jika kamu berbagi dengan mereka yang kamu percaya akan resolusi yang kamu ingin capai. Dengan semangat dan dukungan dari orang terdekat mu pasti akan membuat semangat kamu untuk mencapai resolusi yang kamu buat juga akan bertambah lagi. Sesekali kamu bisa loh memberikan hadiah untuk sahabat atau orang terkasih kalian yang sangat mendukung segala pencapain kalian. Mug edisi tahun baru mungkin bisa jadi salah satu refrensi buat kalian. Dengan harganya yg relative murah mug ini juga bisa kalian custom dengan sesuka hati kalian loh sobat, mungkin kalian ingin mengabadikan moment foto Bersama kalian ke dalam semua gelass juga bisa loh sobat. 

Jangan Anggap Kegagalan Sebagai Akhir

Jangan Anggap Kegagalan Sebagai Akhir merupakan salah satu tips mudah agar resolusi mu bisa tercapai

Yang namanya sedang berusaha untuk mencapai sesuatu yang lebih baik, pasti aka nada saja moment dimana kamu merasa gagal. Akan tetapi kamu jangan pernahh mengganggap kegagalan yang kamu alami itu adalah sebuah akhir dimana kamu pasti tidak bisa mencapai apa yang kamu inginkan dan membuat kamu mundur. Justru kamu harus bisa menerima saat dimana kamu berada di titik yang membuat kamu merasa gagal dan lihat lah kembali apa saja yang telah kamu lakukan untuk mencapainya, ingatlah seberasa kerasnya kamu sudah berusaha untuk sampai di titik tersebut. Jangan takut gagal hanya karena sebuah perasaan gagal, tapi coba lah kembali dan ingat apa yang akan kamu dapatkan saat kamu berhasil mencapainya.

Konsisten Dan Berikan Reward Pada Diri Sendiri

Konsisten Dan Berikan Reward Pada Diri Sendiri merupakan salah satu tips mudah agar resolusi mu bisa tercapai

Satu hal yang sangat penting untuk kamu lakukan agar resolusi yang kamu buat bisa tercapai adalah kamu harus konsisten menjalani nya, menjalani semua step nya, proses nya, dan jangan lupa untuk selalu konsisten mengingatkan diri kamu sendiri akan hasil yang dapat jika kamu mampu menyelesaikannya. Kamu juga berhak untuk memberikan reward kepada diri kamu sendiri ataas semua kerja keras yang telah kamu lakukan, kamu berhak bangga dengan diri kamu yang mau berusaha mencapai resolusi yang telah kamu buat. Setiap kamu selesai dan berhasil melewati step untuk mencapainya, kamu bisa memberikan sebuah penghargaan sendiri seperti hadiah. Hal ini bisa memicu semangat dan memotivasi diri kamu agar terus berusaha untuk mencapi semua stepnya. Berikut Tips Agar Bisa Konsisten Menjalankan Resolusi Tahun Baru !
Nah sobat zero, itu tadi adalah beberapa tips mudah yang bisa kamu lakukan untuk mencapai resolusi tahun baru yang kamu buat. Memang yang namanya ingin mencapai sesuatu apalagi untuk menjadi lebih baik pasti tidak mudah dan banyak tantangannya bahkan dari diri sendiri, tapi tidak ada salahnya jika kamu mencoba tips yang telah Zeropromosi berikan. Percayalah semua itu ada prosesnya dan jika kamu ingin mendapatkan hasil yang maksimal maka kamu harus mau untuk sabar dan menjalani tiap prosesnya. Kamu harus ingat ya, jika dilakukan dengan sungguh-sungguh pasti hasilnya tidak akan mengecewakan. Bahkan ada pepatah mengatakan, "Usaha tidak akan pernah mengkhianati hasil.". So, kamu pasti bisa !

Sekian artikel hari ini semua artikel ini bermanfaat untuk kamu dan bisa menginspirasi kamu. Semoga kamu bisa mencapai semua resolusi yang kamu buat ya, selamat mencoba dan semangat !!!😁

» Thanks for reading Tips Mudah Agar Resolusi Tahun Baru Bisa Tercapai

10 Responses to "Tips Mudah Agar Resolusi Tahun Baru Bisa Tercapai"

Komentar anda sangat membantu dan kami akan merespon secepatnya

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *