Halo sobat zeropromosi ! Memasuki pertengahan Ramadan tentu membuat semua orang jadi semakin tidak sabar untuk menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri. Hari Raya Idul Fitri menjadi salah satu hari istimewa yang dinantikan oleh seluruh umat islam di dunia. Hari ini menjadi hari kemenangan seluruh umat islam karena telah berhasil melewati perang melawan hawa nafsu, lapar, dan haus selama 30 hari di bulan Ramadan. Oleh karena itu, bukan hanya Ramadan saja yang disambut dengan meriah tapi Hari Raya Idul Fitri juga di sambut dengan sangat meriah oleh seluruh umat muslim.
Saat Hari Raya Idul Fitri tiba semua orang akan melaksanakan salat Idul Fitri disertai dengan silaturahmi dan saling memaafkan satu sama lain. Di Hari ini juga semua dosa akan diampuni, oleh karena itu Rasulullah juga menganjurkan umat nya untuk melakukan beberapa amalan sunah untuk menyambut Idul Fitri yang penuh dengan keistimewaan.
Dan kali ini zeropromosi telah merangkum beragam amalan sunah yang bisa dilakukan untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri. Agar Hari Raya mu lebih berkesan, yuk lakukan beberapa amalan sunah berikut ini. Baca artikelnya sampai habis ya !
Mengumandangkan Takbir Dari Malam Sebelum Hari Raya
Hari Raya Idul Fitri tiba pada tanggal 1 syawal, dan dalam
islam pergantian hari adalah saat setelah adzan maghrib. Oleh karena itu
setelah berbuka puasa di hari terakhir bulan Ramadan, umat islam di anjurkan
untuk mengumandangkan takbir setelah adzan maghrib hingga pagi hari dan setelah
salat idul fitri. Umat islam juga dianjurkan untuk melaksanakan berbagai amalan
dan ibadah sunah untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT.
Mengumandangkan takbir biasanya banyak dilakukan di masjid ataupun mushola
sehingga saat malam terakhir puasa sering disebut sebagai malam takbiran. Bahkan
tak sedikit masyarakat memutar Takbir menggunakan speaker untuk memeriahkan malam
takbiran, gunakan
speaker BTSPK08 dengan model unik dan modern dari zeropromosi agar malam
takbiran mu jadi lebih meriah, suaranya kencang dan cocok untuk menemani malam
takbiran yang syahdu. Saat malam takbiran suasana akan begitu ramai, mala mini
dipenuhi dengan suara takbir yang bergemuruh di seluruh penjuru hingga rasanya
malam ini sangat hidup dan begitu spesial.
Memperbanyak Ibadah Pada Malam Idul Fitri
Seperti yang telah kami katakana sebelumnya, di malam Idul Fitri atau yang sering disebut dengan malam takbiran, umat islam dianjurkan untuk memperbanyak ibadah. Ibadah yang dimaksud ini sangat beragam seperti membaca Al-Qur’an, salat malam, membaca dzikir, bersholawat dan masih banyak yang lainnya. Sebagaimana yang diriwayatkan sahabat Abu Umamah berikut ini: "Barangsiapa yang beribadah pada Idul Fitri dan Idul Adha semata-mata mengharap ridha Allah, maka hatinya itu tak akan mati di mana hati-hati orang lain mati." (HR Ibnu Majah). Jadi buat kamu yang suka keluyuran pas malam takbiran, lebih baik memperbanyak ibadah di rumah atau di masjid ya sobat.
Makan Pagi
Berbeda dengan Hari Raya Idul Adha, saat Idul Fitri umat
muslim dianjurkan untuk memakan sesuatu sebelum pergi melaksanakan salat Idul
Fitri. Makan pagi dianjurkan untuk dilakukan sebelum mandi dan berhias diri. Jika
biasanya ada yang tidak biasa makan pagi, kamu bisa memakan kurma dalam jumlah
ganjil sebelum mandi ritual. Memakan kurma sebelum salat Idul Fitri juga
dilakukan oleh Rasulullah, tapi jika tidak ada pun kamu bisa makan dengan nasi
atau yang lainnya. Makan atau minum sebelum salat Idul Fitri hukumnya sunah (Kalau
kamu gak sempat minum dirumah bisa juga bawa tumbler LED cantik berisikan
air minum saat sholat id), hal ini berdasarkan dengan hadits yang isinya
"Rasulullah tidak berangkat pada Idul Fitri hingga beliau memakan beberapa
kurma," (HR. Bukhari). Anjuran ini juga menjadi pengingat bahwa pada 1
Syawal umat muslim tidak boleh berpuasa karena Hari Raya Idul Fitri merupakan
hari dimana semua umat muslim berbuka kembali dan mendapatkan kemenangan.
Mandi Sebelum Melaksanakan Salat Idul Fitri
Setelah makan pagi, umat isla juga dianjurkan untuk mandi dan membersihkan diri sebelum berangkat untuk melaksanakan salat Id. Mandi sebelum salat Id juga menjadi salah satu sunah yang diajarkan Nabi Muhammad SAW, seperti dalam hadits riwayat Ibnu Majah, Nabi Muhammad SAW bersabda:
"Dan dari Abdullah bin Abbas Raliyallahu Anhuma, ia berkata, Bahwasannya Nabi Sallallahu Alaihi wa Sallam mandi pada hari Idul Fitri dan Idul Adha."
Biasanya seluruh umat muslim akan bangun lebih awal di hari
ini sehingga semua orang bisa mandi lebih pagi. Tapi dalam sunnah, mandi hari
raya ini bisa dilakukan sejak tengah malam hingga pagi hari setelah salat
Subuh. Sunah mandi pagi di Hari Raya Idul Fitri ini juga bisa dilakukan oleh
perempuan yang sedang nifas ataupun haid. Jadi buat kaum rebahan gapapa ya
nanti mandinya lebih pagi lagi, sehari aja kok hehe (Biar gak males mandi coba
deh pakai
Toothbrush holder unik dari zeropromosi, bisa digunakan untuk menyimpan
peralatan mandi seperti sikat gigi, bisa juga untuk menyimpan aksesoris kecil).
Menggunakan Pakaian Terbaik dan Wewangian
Hari Raya Idul Fitri merupakan satu moment perayaan yang sangat dinantikan oleh umat muslim di seluruh dunia. Moment ini juga menjadi moment perayaan terbesar sehingga harus di rayakan dengan spesial dan berbeda. Oleh karena itu di Hari Raya Idul Fitri ini umat islam juga dianjurkan untuk membersihkan tubuh seperti memotong kuku, rambut dan mengenakan pakaian terbaik yang dimiliki serta memakai wewangian baik laki-laki ataupun perempuan. Ibnul Qayyim mengatakan: “Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa keluar ketika salat ‘Idul Fithri dan ‘Idul Adha dengan pakaiannya terbaik”. (Zaad Al-Ma’ad, 1/425).
"Dari Ali bin Abi Thalib Radhiallahu ‘Anhu, : Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam memerintahkan kami pada dua hari raya untuk memakai pakaian terbaik yang kami punya, dan memakai wangi-wangian yang terbaik yang kami punya, dan berkurban dengan hewan yang paling mahal yang kami punya." (HR. Al Hakim dalam Al Mustadrak)Pakaian terbaik yang dimaksud tidak perlu pakaian yang baru ya sobat, yang penting pakaian yang itu bersih dan layak digunakan. Jadi buat kamu nih yang suka ngeborong pakaian baru menjelang Idul Fitri, yuk soba dilihat lemarinya masih ada pakaian yang bagus atau engga. Karena jika kamu sudah punya banyak, lebih baik uang nya disimpan untuk ditabung atau disedekahkan.
Mendengarkan Khutbah
Seperti salat Jum’at, salat Idul Fitri juga terdapat khutbah yang dilaksanakan setelah selesai salat Idul Fitri. Nah, sebagai seorang muslim dan muslimah yang baik sudah seharusnya ikut mendengarkan dengan seksama khutbah yang disampaikan. Biasa nya khutbah yang disampaikan juga menjadi pengingat bagi kita. Oleh karena itu duduk lah dengan tenang dan dengarkan apa yang imam sampaikan, jadi jangan buru-buru mau pulang ya sobat. Tenang aja ketupat sama opor ayam nya masih ada kok :D
Menempuh Jalan Yang Berbeda Saat Pergi dan Pulang Salat Id
Amalan sunah berikut nya adalah pergi salat Id atau Idul Fitri, Nabi Muhammad menganjurkan semua orang untuk pergi, pria, wanita, anak-anak, bahkan wanita yang sedang menstruasi didorong untuk pergi dan mendengarkan doa dan khutbah. Selain itu umat muslim juga dianjurkan untuk berjalan kaki dan mengambil jalan yang berbeda saat pergi dan pulang salat Id. Seperti ketika berangkat ke masjid, Nabi Muhammad S.A.W mengambil jalan yang berbeda untuk rute pulang dan pergi setelah salat Idul Fitri. Jauhnya jarak jalan pulang dan pergi juga dianjurkan untuk mengambil jalan yang lebih jauh saat pergi. Sebagaimana HR Abu Dawud, yang berbunyi : "Sesungguhnya Nabi SAW pernah pergi melaksanakan salat Ied dengan mengambil satu jalan dan kembalinya mengambil jalan yang lainnya," (HR Abu Dawud).
Menegur dan Saling Mendoakan
Saat salat Idul Fitri sudah selesai, biasanya semua orang akan saling menegur sapa dan mengucapkan ucapan selamat hari raya. Semua orang juga akan saling bermaaf-maaf an, dan disarankan untuk mengucapkan selamat serta saling mendoakan sesama umat muslim. Hal ini sebagai bentuk silaturahmi untuk menguatkan hubungan persaudaraan sesame muslim, dan kalimat yang bisa kamu katakan adalah " Taqabbala Allah minna wa minkum " (Semoga Allah menerima dari kami amal baik dan juga dari Anda). Untuk menjawab kalimat ini kamu bisa mengatakan "Amiin".
Nah sobat zeropromosi itulah beberapaa amalan sunah yang bisa kamu lakukan untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri yang istimewa. Hari Raya merupakan hari kemenangan yang seharusnya menjadikan umat Islam lebih beriman dan bertakwa, oleh karena itu lakukan lah banyak hal yang baik dan positif seperti point-point yang telah disebutkan.
Kamu juga bisa saling berbagi kepada sesama di Hari yang Fitri, mulai dari berbagi makanan hingga berbagi kebahagiaan lewat souvenir dan hampers lebaran. Kamu bisa memberikan souvenir dan hampers lebaran spesial dan bermanfaat untuk orang di sekitarmu. Kamu tenang aja, soal souvenir lebaran zeropromosi bisa menjadi solusi terbaik. Di zeropromosi kamu bisa mendapatkan berbagai jenis souvenir dan isian hampers lebaran keren yang pastinya akan menjadi souvenir bermanfaat. Harganya terjangkau tapi kualitasnyaa, behh bukan kaleng-kaleng deh kece abis. Jadi kalau kamu butuh souvenir lebaran ? Ingat zeropromosi ya ! 😁Sekian dan semoga artikel ini bisa memberikan manfaat dan inspirasi kepada sobat zero semua ya. Jangan lupa share artikel ini juga ke semua teman, kerabat dan keluarga kamu supaya makin semangat puasanya dan semangat untuk menyambut lebaran. Terimakasih dan Selamat Hari Raya Idul Fitri mohon maaf lahir dan batin !😁
» Thanks for reading Beragam Amalan Sunah Yang Dianjurkan Untuk Menyambut Hari Raya Idul Fitri
0 Response to "Beragam Amalan Sunah Yang Dianjurkan Untuk Menyambut Hari Raya Idul Fitri"
Posting Komentar
Komentar anda sangat membantu dan kami akan merespon secepatnya